Para tamu Batik Air yang terhormat,


Dapat kami sampaikan kepada penumpang Batik Air mengenai penjelasan dan ketentuan dari koreksi nama, koreksi gender dan ganti nama pada maskapai Batik Air sebagai berikut:


  1. Koreksi nama adalah proses perbaikan nama di tiket terhadap kartu identitas (KTP/Passport/SIM) tanpa merubah pelafalan.
    Contoh :
    • Ari menjadi Arrie
    • Khairunissa menjadi Khairunnisa 

  2. Koreksi gender adalah adalah proses perbaikan Gender/Tittle pada penumpang

    Contoh :
    Andri/Kusumawardani Mr menjadi Andri/Kusumawardani Mrs


  3. Ganti Nama adalah proses perubahan nama dan pelafalan pada tiket.

    Contoh :

    • Budi menjadi Rudi


Berikut ketentuan yang berlaku,

Koreksi Nama
Perubahan sampai dengan 3 karakter dan tidak merubah pelafalan tidak dikenakan biaya
Perubahan lebih dari 3 karakter dan tidak merubah pelafalan hanya dikenakan biaya administrasi sesuai mata uang pada tiket terakhir


Koreksi Gender

Tidak dikenakan biaya


Ganti nama

Ganti Nama tidak dapat dilakukan dan apabila terjadi kesalahan nama yang tercantum pada tiket penumpang Batik Air maka akan mengacu pada ketentuan umum refund Batik Air


Informasi tambahan


Batas waktu koreksi nama maksimal 24 jam sebelum keberangkan dan tidak bisa dilakukan di airport, Hanya dapat dilakukan di Contact Center kami.


Jika ada pertanyaan, keluhan atau komentar bisa menghubungi layanan Contact Center kami dibawah ini


Contact Center:

WhatsApp     : +62 811-1938-0888 (chat only)

Email             : Customercare@batikair.com

Twitter          : https://twitter.com/BatikAirINA

Pemesanan Tiket : https://www.batikair.com


 

Terima Kasih,